Tingkatkan Implementasi Kurikulum Merdeka, Kabupaten Bantaeng Laksanakan Diseminasi

Bantaeng, 2 Desember 2022 – Sebagai upaya untuk mengimbaskan ilmu dan keterampilan yang telah diperoleh melalui Lighthouse School Program kepada guru sekitar, Kabutapen Bantaeng selenggarakan Diseminasi Kabupaten Bantaeng.

Diseminasi dilaksanakan pada tanggal 30 November sampai 2 Desember 2022. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kabupaten Bantaeng, Muhammad Haris.

“Diseminasi ini merupakan proses berkesinambungan untuk ilmu yang sudah didapatkan melalui Lighthouse School Program dengan terus saling berbagi ilmu guna memeratakan pendidikan di Kabupaten Bantaeng” ucap Muhammad Haris (30/11/2022).

Diseminasi ini dilakukan dalam 6 rangkaian kelas daring yang mengangkat tema “Implementasi Kurikulum Merdeka pada pembelajaran.

Kurikulum Merdeka saat ini sedang marak digaungkan oleh Kemendikbud Ristek RI dalam menunjang pendidikan pasca pandemi dan pemulihan sistem pendidikan di Indonesia. Kurikulum Merdeka menjunjung nilai keleluasaan dan kreatifitas para guru guna menciptakan kelas yang lebih menarik dan menyenangkan sehingga siswa akan lebih bersemangat dalam belajar.

Diseminasi ini dihadiri oleh guru-guru dari dua jenjang Pendidikan yaitu jenjang SD dan SMP dengan total peserta pelatihan adalah 694 orang.

“Pelatihan yang dilaksanakan selama diseminasi ini memberikan saya wawasan baru tentang komponen penting di dalam Kurikulum Merdeka. Selain itu, saya menjadi lebih siap dan matang tentang pemahaman dari Kurikulum Merdeka” ujar salah satu peserta diseminasi (01/12/2022).

Lighthouse School Program (LSP) merupakan program yang ditujukan untuk meningkatkan kualitas sekolah secara intensif melalui pendekatan komprehensif dan kolaboratif untuk mewujudkan sistem manajemen yang akuntabel. Program ini juga mencakup beragam kegiatan pengembangan professional guru, kualitas manajemen sekolah, kapasitas siswa dan pemberdayaan komunitas sekolah di Kabupaten Bantaeng.

Dengan terlaksananya Diseminasi di Kabupaten Bantaeng diharapkan mampu meningkatkan pemahaman guru mengenai pengelolaan sekolah serta pembelajaran yang efektif terutama pada implementasi Kurikulum Merdeka.